Ad Code

Responsive Advertisement

divisihumaspolri

“BATAM JADI JALUR FAVORIT PEREDARAN NARKOBA JARINGAN INTERNASIONAL” . Kepulauan Riau menjadi jalur favorit peredaran narkoba jaringan Internasional di Indonesia. Hal tersebut terbukti dari sejumlah kasus penyelundupan narkoba yang berhasil digagalkan petugas. . Ada beberapa faktor yang menyebabkan Batam menjadi pintu masuk favorit narkoba. Pertama karena perairan Kepri mempunyai garis pantai yang panjang. Kedua adanya puluhan pelabuhan tikus yang tersebar di sepanjang pantai. Hasil indentifikasi Kepolisian, tak kurang ada 28 pelabuhan tikus di sana. . “Indonesia jadi market potensial narkoba Internasional,” pungkas Kapolri Jenderal Pol. Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D. . Garis pantai yang panjang membuat para penyeludup mudah masuk Batam dan Kepri. Selain itu, maraknya penyeludupan narkoba ke Indonesia tak terlepas dari tingginya permintaan barang haram tersebut di dalam negeri. Bandar sabu di Indonesia memesan mencapai 1 ton per hari. . Tak hanya permintaan yang tinggi, Indonesia juga menjadi pasar utama jaringan narkotika internasional karena besarnya keuntungan yang diperoleh para bandar. Sebab di negara produsen, misalnya Tiongkok, harga sabu hanya sekitar Rp 40 juta hingga Rp 60 juta per kilogram (Kg). Namun di Indonesia, harganya mencapai Rp 1,5 miliar per Kg.

from divisihumaspolri http://ift.tt/2CGclkj
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu