Ad Code

Responsive Advertisement

divisihumaspolri

Dit Polair Polda Kaltim Bagi-bagi Takjil di Laut Bagi-bagi takjil di persimpangan jalan raya mungkin sudah sering kita lihat. Namun Direktorat Polisi Air Polda Kaltim punya cara sendiri untuk berbagi di Bulan Ramadan ini. Karena mereka setiap hari bertugas berpatroli di laut, maka mereka pun bagi-bagi takjil kepada para nelayan di laut. Takjil ini dibagi crew kapal dan kapal tugboat di perairan Tenggarong, Sabtu (10/6/2016) sore. Bukan hanya kapal besar, kapal-kapal kecil, seperti pompong nelayan juga dapat bagian. Dir Polair Kombes Pol Omda mengatakan, sasaran anggota adalah ABK kapal atau nelayan yang tidak sempat ke darat membeli takjil untuk berbuka puasa. “Kalau mereka ke darat kan tidak bisa cepat. Makanya kita punya ide untuk mengantarkan takjil kepada mereka yang ada di laut,” kata Omad.Takjil dibawa menggunakan Kapal BKO Samarinda KP – XII 1001, KP-XII 2014 dan KP-XII 2016 Dit Polair Polda Kaltim. Satu per satu kapal-kapal besar yang sedang lego jangkar dihampiri dan kemudian mendapatkan takjil dari anggota Polair yang sedang melaksanakan patroli di perairan. Mereka dipanggil-panggil polisi yang mengenakan seragam biru itu untuk merapat.“Kalau kapal yang kecil, mereka yang menghampiri kita. Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan kegiatan ini sebagai wujud bentuk solidaritas dan kepedulian personel kepada sesama di bulan suci ramadhan ini. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua di Bulan Ramadan ini,” tutup Ade Yaya Suryana. . . . #polair #pembagiantakjil #Biromultimedia #ramadhansantun #polisisahabatmasyarakat #polisiperairan #polri #promoter #poldakaltim

from divisihumaspolri's feed - WEBSTA http://ift.tt/2slLVU9
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu